Friday, April 26, 2013

Ini Suara yang Paling Dianggap Seksi oleh Pria dan Wanita

Jakarta - Untuk mencari pasangan, ada banyak faktor yang mempengaruhi ketertarikan seseorang. Selain masalah penampilan, kepribadian dan mungkin kekayaan, faktor suara ternyata juga ikut mempengaruhi. Ada beberapa macam suara yang dikategorikan seksi menurut pria dan wanita.

Pada pria, suara serak adalah yang paling dianggap seksi oleh wanita. Sementara pada wanita, suara ketika terengah-engah adalah yang dianggap paling seksi, misalnya seperti suara yang dimiliki Marilyn Monroe, aktris terkenal Hollywood tahun 50 - 60-an.

Kualitas suara seperti milik Marilyn Monroe yang bernada tinggi namun sedikit mendesah dipadukan dengan ukuran tubuh yang kecil membuat wanita terlihat menarik, tetapi tidak mengancam. Sebaliknya, pria yang memiliki suara berat dan sedikit serak justru dianggap yang paling menarik.

Penelitian yang dimuat dalam jurnal PLoS One ini dilakukan oleh para ilmuwan di University of College London. Temuan juga menunjukkan bahwa pada pria, keseimbangan suara yang sempurna adalah suara yang menunjukkan bahwa dirinya cukup besar, namun tidak agresif.

"Apa yang kami temukan adalah bahwa agar pria mau mendengarkan wanita, mereka lebih suka suara yang bernada tinggi namun tidak terlalu tinggi dan mungkin sedikit mendesah. Ini menunjukkan ukuran tubuh yang kecil. Marilyn Monroe adalah contoh yang sangat baik," kata peneliti, Dr Yi Lu seperti dilansir Telegraph, Jumat (26/4/2013).

Dr Lu menambahkan, wanita cenderung mencari pasangan yang secara fisik besar tapi tidak agresif. Alasannya karena wanita tidak menyukai pria yang terlalu agresif. Nada suara menunjukkan maskulinitas, namun hembusan nafas sedikit banyak menunjukkan agresivitas pria.

Penelitian sebelumnya telah menemukan bahwa kebanyakan orang tanpa disadari menurunkan suaranya ketika mencoba merayu lawan jenis. Sebuah penelitian tahun 2010 dari Albright College Pennsylvannia, AS menunjukkan bahwa pria dan wanita menurunkan nada suaranya saat mengirimkan sinyal bahwa mereka tertarik kepada orang lain.

Temuan baru ini juga menampik pendapat bahwa wanita akan mengubah suaranya menjadi bernada lebih tinggi dan lebih feminin ketika menemukan seorang pria yang menarik. Sebaliknya, ternyata para wanita cenderung memakai suara yang sedikit serak.


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...