Friday, April 26, 2013

Ingin Pecahkan Rekor Berendam 10 Jam, Kulit Pria Ini Malah Rusak

Jakarta - Saat mandi atau berenang, kulit tangan akan menjadi keriput. Namun keriput di kulit ini akan hilang setelah beberapa saat. Hmm berendam sebentar saja sudah keriput, lalu apa yang akan terjadi pada kulit tangan dan kaki apabila berendam selama 10 hari berturut-turut ya?

Inilah yang terjadi pada Tim Yarrow, laki-laki ini memiliki keinginan untuk memecahkan rekor dunia pada November 2002 silam. Ia melakukan aksi pemecahan rekor ini di sebuah kolam kecil mal di Afrika Selatan, seperti dikutip dari Huffington, Jumat (26/4/2013).

Yarrow berendam selama 240 jam dan dinyatakan berhasil mengalahkan rekor dunia sebelumnya yaitu 212 jam 30 menit. Rekor sebelumnya ini dilakukan oleh seorang warga Inggris, Michael Stephens, pada tahun 1986.

Saat itu Yarrow berusia 30 tahun. Jika dihitung, ia telah melakukan aksi berendamnya ini dalam waktu satu setengah minggu. Selama berada di dalam air, ia mengalami banyak tantangan untuk tetap bisa memenuhi kebutuhan dasarnya seperti makan, bernapas, dan buang air.

Yarrow akhirnya makan makanan berserat rendah dengan menggunakan selang, menggunakan kateter untuk tetap bisa buang air, serta menggunakan scuba-gear untuk tetap bernapas. Meskipun ia bahagia atas keberhasilannya memecahkan rekor dunia, namun Yarrow sempat resah akibat efek terlalu lama berendam terhadap kulit tangannya. Kulit tangan Yarrow berubah menjadi berkeriput sangat parah.

Menurut Carin Bondar, seorang ahli biologi, efek ini itu terjadi karena jumlah jaringan kulit yang berlebihan.

"Kulit di tangan dan kaki kita sangat cepat kering. Sehingga manusia memiliki banyak lapisan sel kulit mati," ujar Bondar.

Ditambahkan oleh Ellie Harrison, seorang ekologi asal Inggris, bahwa alasan mengapa kulit tangan dan kaki menjadi keriput adalah karena permukaan kulit tersebut memiliki sel keratin mati yang menyerap air lebih cepat dari sel apapun.

"Karena mereka melekat pada sel-sel keratin hidup di bawah, mereka tidak bisa kemana-mana dan akhirnya mengerut," ujar Harrison.

Berendam atau mandi selama beberapa menit tidak akan menjadi masalah, namun jika dilakukan selama 10 hari berturut-turut seperti yang Yarrow lakukan, tentu akan berbahaya dan menimbulkan risiko.

"Kulit tangan dan kaki bisa lecet, infeksi, dan efeknya menjadi merembet ke berbagai macam penyakit," lanjut Harrison.


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...